Jumat, 23 November 2012

APEL, MANFAAT DAN ZAT KIMIA DI DALAMNYA

Siapa yang tidak tahu buah apel? saya yakin semuanya tahu dan banyak yang sudah mengkonsumsinya sebagai makanan 'pencuci mulut'. Namun, tahukah Anda bahwa apel mengandung zat kimia dan juga berkhasiat sebagai obat? berikut akan saya bahas mengenai apel sebagai tanaman obat yang mengandung zat kimia.
Apel adalah jenis buah-buahan, atau buah yang dihasilkan dari pohon buah apel. Buah apel biasanya berwarna merah kulitnya jika masak dan (siap dimakan), namun bisa juga kulitnya berwarna hijau atau kuning. Kulit buahnya agak lembek, daging buahnya keras. Buah ini memiliki beberapa biji di dalamnya. Apel (Pyrus malus) dapat hidup subur di daerah yang mempunyai temperatur udara dingin. Tumbuhan ini di Eropa dibudidayakan terutama di daerah subtropis bagian Utara. Sedang apel lokal di Indonesia yang terkenal berasal dari daerah Malang, Jawa Timur. Atau juga berasal dari daerah Gunung Pangrango, Jawa Barat. Di Indonesia, apel dapat tumbuh dan berkembang dengan baik apabila dibudidayakan pada daerah yang mempunyai ketinggian sekitar 1200 meter di atas permukaan laut. Daun apel sangat mirip dengan daun tumbuhan bunga mawar. Berbentuk bulat telur dan dihiasi gerigi-gerigi kecil pada tepiannya. Pada usia produktif, apel biasanya akan berbunga pada sekitar bulan Juli. Buah apel yang berukuran macam-macam tersebut sebenarnya merupakan bunga yang membesar atau mengembang sehingga menjadi buah yang padat dan berisi.
Selain sebagai buah, apel juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan seperti untuk menjaga kadar gula darah, menjauhkan resiko asma, menurunkan kolesterol, mencegah kanker, dll. Dari sekian banyak manfaat yang dimiliki, buah apel bisa juga digunakan untuk menyembuhkan penyakit kencing manis dan juga diare. Buah apel juga memiliki 3 manfaat unik yang perlu diketahui, yaitu:
1. Apel membuat Anda pintar
2. Apel membantu Anda untuk lebih mudah bernafas
3. Apel merupakan 'slow food'
Kandungan kimia yang terdapat dalam buah apel yaitu:
Buah apel (Pyrus malus) selain mempunyai kandungan senyawa pektin juga mengandung zat gizi, antara lain (per 100 gram) : - Kalori 58 kalori - Hidrat arang 14,9 gram - Lemak 0,4 gram - Protein 0,3 gram - Kalsium 6 mg - Fosfor 10 mg - Besi 0,3 mg - Vitamin A 90 SI - Vitamin B1 0,04 mg - Vitamin C 5 mg - dan Air 84 %
Sekian tulisan dari saya, semoga bermanfaat. Terima kasih.
sumber:  http://iptek.net.id/ind/pd_tanobat/view.php?mnu=2&id=16
              http://id.wikipedia.org/wiki/Apel
              http://www.seputarwanitasehat.com/2012/11/manfaat-apel-serta-kandungan-gizinya.html
              http://wanenoor.blogspot.com/2012/05/manfaat-buah-apel-zat-kimia-rutin-untuk.html#.UK8r3e95dwU
              http://www.didunia.net/2012/09/5-manfaat-apel-yang-jarang-diketahui-di.html
1. Apel membuat Anda pintar

Mungkin karena meningkatkan produksi asetilkolin, zat kimia yang mentransmisikan pesan antara sel-sel saraf, apel diperkirakan dapat menjaga otak tetap tajam seiring pertambahan usia,meningkatkan memori, dan berpotensi mengurangi kemungkinan mendapatkan penyakit Alzheimer, demikian menurut sebuah penelitian terbaru dari University of Massachusetts at Lowell.
Penelitian ini memang baru dilakukan terhadap binatang. Namun tak ada salahnya bila Anda mulai mencoba membiasakan diri untuk mengonsumsi makanan ringan bergizi ini
2. Apel bisa menurunkan kolesterol

Berkat dua komponen kunci, pektin (sejenis serat) dan polifenol (salah satu antioksidan kuat), apel dapat menurunkan kadar kolesterol darah dan mencegah oksidasi kolesterol jahat, proses kimia yang mengubahnya menjadi plak yang menyumbat arteri.
Untuk memaksimalkan manfaat apel, makan apel bersama kulitnya. Kulit apel memiliki dua sampai enam kali senyawa antioksidan.

3. Apel membantu Anda bernafas lebih mudah

Perempuan yang mengonsumsi apel saat hamil, akan melahirkan anak dengan resiko penyakit asma yang berkurang, demikian menurut para peneliti dari Inggris baru-baru ini.
Buah ini juga dapat melindungi paru-paru orang dewasa, menurunkan resiko asma, kanker paru-paru, dan penyakit lainnya.

4. Apel mampu melawan kanker

Hasil uji laboratorium menunjukkan bahwa beberapa senyawa dalam buah yang berair mengekang pertumbuhan sel kanker, tapi akan bekerja secara maksimal saat apel dimakan seluruhnya (minus batang dan biji, tentunya).
Orang yang mengonsumsi apel lebih dari satu dalam sehari akan menurunkan resiko beberapa jenis kanker (mulut, esofagus, usus besar, payudara, ovarium, prostat, dan lain-lain) sebesar 9 - 42 persen.

5. Apel merupakan slow food
Buah ini mengandung serat sebanyak 5 gr, atau 20 persen dari kebutuhan asupan harian Anda.
Karena keras, apel mengharuskan Anda untuk mengunyah dengan sabar, dan hal ini bisa memberikan sinyal pada tubuh bahwa Anda kenyang, sebelum Anda terlalu banyak mengonsumsi kalori.


Sumber Artikel: http://www.didunia.net/2012/09/5-manfaat-apel-yang-jarang-diketahui-di.html#ixzz2D1zKCdIg
Rutin mengonsumsi buah apel disetiap habis makan dapat membantu proses pencernaan. Hal ini dikarenakan buah apel mengandung serat alami yang berfungsi sebagai antidepresan. Zat besi yang terkandung dalam apel juga terbukti dapat menyembuhkan anemia. bukan hanya itu, mengosumsi apel juga dapat memberikan tenaga pada diri Kita meskipun Kita dalam keadaan lemah. Tak heran jika banyak orang yang baru sembuh dari penyakitnya dianjurkan untuk mengonsumsi apel.

Read more at http://uniqpost.com/38884/apel-si-buah-merah-dengan-sejuta-manfaat-kesehatan/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar